Banjir Gondrong, Cipondoh, Pondok Bahar, Ciledug Transportasi Lumpuh

Banjir di Ciledug dan Gondrong, Kota Tangerang, hari ini. (leman)
JAKARTA,JO - Wilayah Kota Tangerang, Banten, sejak Minggu (12/1) malam hingga siang ini masih dikepung banjir, di antaranya Jalan KH Mansyur, Gondrong; Cipondoh, Pondok Bahar, Ciledug dan Taman Pinang Nerogtog.

Ketinggian air di wilayah itu hingga siang ini mencapai 1 meter.Akibatnya jalur jalan di wilayah itu lumpuh total akibat dikepung banjir.

Menurut salah seorang warga, banjir yang terjadi di wilayah tersebut akibat meluapnya air dari Kali Angke yang tak jauh dengan permukiman warga sejak pukul 12.00 WIB.

Meluapnya air terjadi jam 12.00 WIB sampai masuk ke rumah warga.Ada sebagian warga yang mengungsi di puskesmas Jalan KH Mansyur dan ada sebagian warga yang masih bertahan di rumah mereka.

Hasil pantauan Jakarta Observer.com, banjir yang terjadi di wilayah Gondrong hingga Pondok Bahar mengakibatkan jalan kendaraan di wilayah itu lumpuh total. Sementara para pengendara yang sudah terlanjur terjebak,terpaksa mereka mendorong kendaraannya dengan dibantu warga penjual jasa.

"Dorong motor ini sampai ke tempat yang lebih tinggi kami bayar Rp10.000," ucap Rohim. (leman)

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.