Hari Pertama Tahun Baru, Ragunan dan Taman Mini Dipadati Pengunjung
Para pengunjung antri di pintu masuk Taman Mini Indonesia Indah (TMII), pagi ini. |
Pantauan Jakarta Observer.com, Rabu (1/1), pukul 09.00 WIB ribuan manusia tumpah ruah di pintu gerbang kedua lokasi wisata itu yang membuat lalu-lintas di sekitar lokasi macet. Seperti di daerah Trakindo, Ampera arah Pintu Barat Taman Margasawatwa Ragunan, kendaraan padat.
Akibat membludaknya warga yang ingin masuk ke Taman Margasatwa Ragunan, pintu masuk utama kemudian dialihkan ke pintu barat. Bahkan operasional Transjakarta dibatasi hanya sampai halte depan Kementerian Pertanian Jalan Marga Satwa Raya.
Aantrian di pintu masuk Ragunan. |
Tidak ada komentar: