Jakarta Barat pun Dikepung Banjir, di Cimone Pertama Kali Banjir 1 Meter



Tanggul kali dekat Kelurahan Kampung Makassar, Halim,
Jaktim meluap jalan tidak bisa dilalui kendaraan. (Twitter)
JAKARTA,JO - Hujan deras yang terjadi sejak siang hingga malam tadi mengakibatkan sejumlah wilayah DKI Jakarta, khususnya di Jakarta Barat (Jakbar) pun kebanjiran.

Pantauan Jakarta Observer.com, Minggu (12/1) malam, genangan air itu terjadi di antaranya Jalan Rawa Buaya Cengkareng, Cengkareng Timur, Duri Kosambi, Kapuk Kecamatan Cengkareng dan Tegal Alur Kalideres.Di wilayah itu,ketinggian air rata rata mencapai 30 hingga 40 cm.

Di depan Citra Land, Grogol, banjir mencapai 30 cm, dan berimbas pada kemacetan jalan raya. Terjadi juga pohon tumbang di KM 28 tol Cengkareng arah ke Pluit yang menutupi dua lajur jalan yang tak dapat dilintasi.

Di wilayah Jakarta Pusat,diantaranya jalan petamburan ketinggian air mencapai 50 cm.Akibatnya banyak kendaraan yang mengalami mogok dan para pengguna jalanpun terpaksa harus mendorong motornya. Sementara di Jalan Bukit Duri Jakarta Selatan ketinggian air mencapai satu meter lebih,warga di sekitar itu mengungsi di sebuah masjid yang tak jauh dari lokasi.

Sementara di wilayah Tangerang, tepatnya di Jalan Cimone,ketinggian air mencapai satu meter,hingga mengakibatkan kendaraan yang ada dijalan lumpuh total.

Warga Cimone, Tangerang, Banten mengatakan,wilayah Cimone Tangerang baru pertama kali terjadi banjir.

"Dari dulu wilayah ini belum pernah banjir,biar pun hujan lebat di wilayah Cimone ini paling paling 10 cm, tapi ini sudah mulai mencapai satu meter," kata Wahidin.

Warga berharap Pemda Tangerang merespon dengan adanya hal ini,terutama saluran air yang ada disekitarnya agar lekas dikeruk atau dinormalisasi.

Sebab,jika terus dibiarkan saluran air banyak yang terbengkalai,bukan tidak mungkin banjir di wilayah Cimone akan semakin parah.

Perkembangan lain, banjir juga diberitakan terjadi di Perum 1 Tengerang, dengan ketinggian air melebihi lutut orang dewasa. (leman)

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.