Dihentikan Sementara, Event Kaki Lima Night Market akan Dilelang ke EO
Kaki Lima Night Market akan dilelang. |
Pihak Dinas Koperasi Usaha Mikro Kecil Menengah dan Perdagangan (KUMKMP) DKI Jakarta sendiri belum bisa memastikan kapan kegiatan itu akan digelar kembali. Hanya saja pihaknya akan memanfaatkan waktu ini untuk mendata kembali jumlah PKL, karena setiap dua bulan sekali pesertanya akan diganti untuk memberikan kesempatan kepada PKL lain ikut serta.
( Ke London? Cek Hotel, Bandingkan Tarif, dan Baca Ulasannya | Liburan ke Las Vegas? Cek Hotel, Bandingkan Tarif, dan Baca Ulasannya | Jalan-jalan ke New York City? Cek Hotel, Bandingkan Tarif, dan Baca Ulasannya | Nyari Hotel di Jakarta? Bandingkan Tarif, dan Baca Ulasannya | Ke Lombok? Cari Hotel, Bandingkan Tarif, dan Baca Ulasannya )
Kepala Dinas KUMKMP DKI Jakarta Joko Kundaryo, di Balaikota DKI Jakarta, Jumat (14/2) menjelaskan, pihaknya akan melakukan lelang terhadap EO yang akan menyelenggarakan kegiatan itu. Sementara anggaran yang disediakan dimulai sejak Januari tahun ini sebesar Rp11 miliar untuk 52 kali pelaksanaan. Estimasinya setiap kali acara menghabiskan dana sebesar Rp80 juta.
Dana tersebut lebih hemat dibandingkan dengan tahun sebelumnya yang mencapai Rp150 juta. Sebab pada tahun ini, Dinas KUMKMP telah memiliki tenda sendiri. Sementara jumlah PKL yang ikut bergabung sama seperti sebelumnya yakni ada 400 PKL. (jo-3)
Tidak ada komentar: