FIFA akan Melakukan Tes Narkoba untuk Pemain Piala Dunia
Jiri Drovak |
Direktur medis FIFA Jiri Drovak mengatakan, Sabtu (15/2), semua tim dan pemain harus diuji tanpa pemberitahuan lebih dulu antara 1 Maret hingga pembukaan Piala Dunia bulan Juni.
Dalam sebuah konferensi pers, dia juga mengatakan, staf media FIFA masih mempertimbangkan apakah istirahat minum akan digunakan untuk tujuan serupa selama Piala Dunia di Brasil.
Drovak mengatakan, kunjungan mengejutkan akan dilakukan untuk mendapatkan sampel seluruh tim setelah 1 Maret. Setiap tim harus memberitahu FIFA dimana mereka akan berlatih dan bermain dalam pertandingan persahabatan menjelang Piala Dunia.
"Kami akan menguji semua tim dan semua pemain antara awal Maret hingga kick off tanpa pemberitahuan, setidaknya satu kali, di mana pun mereka bertanding," kata Dvorak.
FIFA telah menggunakan paspor biologis selama Piala Dunia dan Piala Konfederasi. Ini akan menjadi Piala Dunia pertama dimana FIFA menggunakan sistem yang membantu mendeteksi zat ilegal dalam darah pemain. FIFA juga menggunakan teknik profiling urine untuk mendeteksi steroid.
Menurut Drovak, sampel dari para pemain Piala Dunia ini akan diterbangkan ke laboratorium di Swis karena lab di Brasil tidak punya akreditasi dari WADA. (jo-4)
Tidak ada komentar: