Pangkosekhanudnas I Pimpin Rapat Koordinasi Pengamanan Pertahanan Udara Ibukota
Panglima Kosekhanudnas I Marsekal Pertama TNI Tri Budi Satriyo, SIP,MM saat memimpin rapat koordinasi dalam rangka PAM Hanud Ibukota, kemarin. |
Dalam sambutan singkatnya, Pangkosekhanudnas I berharap dengan adanya rapat koordinasi ini segala sesuatu yang menjadi permasalahan agar disampaikan dan dicarikan solusinya.
"Optimalkan koordinasi ini sebaik mungkin sehingga dalam pelaksanaan nanti semua unsur mengetahui tugasnya masing-masing," tegasnya.
Disampaikan pula oleh Pangkosekhanudnas I kepada seluruh unsur yang terlibat dalam kegiatan tersebut agar mengutamakan keselamatan (Safety First) dengan tetap berpedoman pada prosedur dan ketetapan.
Operasi tangkis sergap merupakan salah satu tugas Kosekhanudnas I yang dilaksanakan sepanjang tahun di wilayah strategis operasionalnya, salah satunya pengamanan wilayah udara ibukota.
Unsur yang terlibat didalamnya tentunya satuan radar di jajaran Kosekhanudnas I, 1 Flight tempur sergap F-16 Fighting Falcon Skadron Udara 3 dan EC-120B Colibri Skadron Udara 7 sebagai SAR serta personel Paskhas. Selain itu rapat juga melibatkan personel ATC Bandara Soekarno-Hatta maupun Bandara Halim Perdanakusuma. (jo-17)
Tidak ada komentar: