Usmar, SE, MM dari Jalur Pendidikan dan Kebudayaan Menuju Senayan
Usmar, SE, MM |
Bahkan dalam pekan ke-8 per Sabtu (1/3) pukul 23.00 WIB malam ini, Usmar berhasil melesat dari juru kunci di posisi ke-empat dalam beberapa pekan, menjadi posisi kedua teratas dengan jumlah dukungan suara 8.675 suara (atau hanya terpaut 39 suara dari Fahira Idris yang tetap bertengger di urutan paling tinggi).
Usmar SE, MM, pria kelahiran Lubuk Linggau, Sumatera Selatan (Sumsel) pada 24 Januari 1965, yang tinggal di Jalan Pulo Mawar, Grogol Utara, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan (Jaksel).
Pemilik nomor urut 32 dalam pemilu calon DPD RI 2014 ini, memiliki latar belakang karier di dunia pendidikan dan juga kebudayaan. Usmar pernah menjadi Ketua Umum Lembaga Kebudayaan Nasional (LKN) pada periode 2006-2011.
Suami dari Dr Hermiyetti, SE, MSi, CSRA ini mengabdikan diri di Universitas Prof Dr Moestopo (Beragama) sebagai Kepala Biro Kemahasiswaan dan Alumni. Ia juga lulus S2 di universitas yang sama pada tahun 2002-2005. (jo-3)
Tidak ada komentar: