Taiwan Sumbang 4 Truk, Tak Mau Kalah Pengusaha Tionghoa Juga Sumbang 53 Truk
Truk sampah di DKI Jakarta. Masih butuh 700 truk lago. |
Empat truk itu diserahkan secara resmi Kepala Perwakilan TETO untuk Indonesia Chang Liang Jen, di Jakarta, Jumat (11/4), dan diterima langsung Wagub DKI Jakarta Basuki T Purnama (Ahok).
Tak mau kalah para pengusaha Tionghoa juga sudah berencana akan menyumbangkan 53 truk sampah kepada Pemprov DKI Jakarta. Namun bantuan ini baru akan diserahkan pada bulan April ini, menurut Ahok.
Saat menyerahkan bantuan empat truk, Chang Liang Jen mengatakan bantuan ini sebagai tanda persahabatan dari Taiwan untuk Indonesia, apalagi banyak perusahaan Taiwan yang beroperasi di Indonesia.
Selain bantuan truk, Taiwan melalui TETO juga menjalin kerjasama dalam bidang ekonomi, perdagangan, investasi, pendidikan dan lainnya dengan Indonesia.
Sementara Ahok menyatakan, Pemprov DKI Jakarta membutuhkan sekitar 700 truk untuk menggantikan truk sampah yang masih kurang, yang sudah jelek dan rusak.
"Bulan ini akan ada lagi sumbangan dari pengusaha Tionghoa sebanyak 53 truk," begitu Ahok. (jo-3)
Tidak ada komentar: