Warga Sambut Antusis Pelayanan KTP Gratis di Rusun Flamboyan
Walikota Anas Effendi menyerahkan administrasi kependudukan kepada waga. |
Acara yang dimulai pada pukul 09.00 WIB diserbu ratusan warga rusun. Mereka berbondong-bondong datang ke lokasi tenda yang disediakan oleh Sudin Dukcapil Jakarta Barat. Ratusan warga rusun terlihat mengantri untuk mendaftar ke petugas Dukcapil.
Di blok rusun ini kan dulu ada satu RT yaitu RT 14, tapi sekarang bertambah lima RT, diantaranya 15,16,17,18 dan RT 19. Dengan dbentuknya RT baru, jadi warga harus bikin ulang dokumen kependudukan.
"Kami warga di rusun ini senang, karena ada pelayanan jemput bola, mengurus KTP tidak ribet gratis lagi," kata Ketua RW 10 Cengakereng Barat Rasudin.
Sementara itu,Walikota Jakarta Barat,H Anas Efendi menjelaskan jumlah warga yang tinggal di lingkungan itu terdapat enam blok yang mencapai 622 KK dari 3.100 jiwa.
"Mengurus dokumen kependudukan ini gratis tidak bayar dan tidak perlu pakai ongkos," kata Walikota.
Selain memberikan pelayanan KTP, kartu keluarga (KK), akta kelahiran, perekaman dan distribusi e-KTP atau KTP elektronik, Walikota jakarta Barat juga diminta warga untuk memotong nasi tumpeng.
"Seluruh layanan tersebut diberikan secara gratis ini harus dimanfaatkan dengan baik, sayang kalau tidak dimanfaatkan," tambah Walikota.
Tercatat warga yang mengurus dokumen kependudukannya sebanyak 220 warga. Program pelayanan administrasi ini diantaranya pembuatan KTP, akte lahir, KK.
Selain pelayanan ini, masyarakat juga berharap diadakannya pelayanan lainnya, seperti SIM dan STNK.(Leman)
Tidak ada komentar: