Orang Jerman Bermuka Hitam, FIFA Investigasi Diskriminasi Rasial
Dua pria diduga warga Jerman mencemongi wajah dengan warna hitam diduga menghina kulit hitam. |
Sebelumnya selma-slim, meng-upload foto-foto, Sabtu waktu setempat, dengan caption: "Sejauh ini saya menghitung ada 8 orang Jerman dengan wajah (dicat) hitam".
Dalam salah satu foto, terlihat dua orang Jerman berkaos putih bertuliskan "Ghana" mengecat wajahnya dengan warna hitam sambil menenteng cangkir kopi. Diduga hal itu sebagai bentuk "pelecehan" terhadap warga Ghana yang berkulit hitam.
Juru Bicara FIFA mengatakan, tindakan diskriminasi atau rasisme akan mendapat tindakan dari komisi disiplin FIFA.
"Komisi disiplin kami akan melakukan tindakan," katanya seperti dikutip The Guardian, hari ini.
Ini bukan pertama kali isu diskriminasi di Piala Dunia muncul. Minggu lalu, fans Meksiko menyanyikan lagu yang dinilai menghina kelompok anti-gay selama pertandingan Kamerun dan Brasil.
Seorang pria juga diketahui berlari ke lapangan dalam pertandingan Jerman dengan Ghana, dengan tulisan berisi neo-Nazi di dadanya. (jo-4)
Jalan-jalan ke Las Vegas? Cek Daftar Hotel, Bandingkan Tarif dan Baca Ulasannya
Tidak ada komentar: