Kubu MS Hidayat dan Marzuki Darusman Bantah Berseteru dengan Ical

MS Hidayat dan Marzuki Darusman
JAKARTA, JO- Kubu bakal calon ketua umum DPP Partai Golkar membantah isu yang menyebut pihaknya sedang berseteru dengan Ketua Umum DPP Partai Golkar Aburizal Bakrie (Ical) terkait deklarasi pencalonan MS Hidayat beberapa hari lalu.

Seperti disampaikan Ketua Tim Sukses MS Hidayat, Marzuki Darusman di Jakarta, Selasa (12/8), deklarasi pencalonan MS Hidayat sama sekali tidak terkait dengan kisruh di internal Beringin.

"Deklarasi itu sudah dipersiapkan sejak lama. Kita tidak berseteru dengan Aburizal Bakrie," tegas Marzuki Darusman.

Tidak diketahui apa persoalan kenapa isu berseteru itu muncul. Diduga karena Ical sendiri menghendaki agar persoalan pencalonan ketua umum dibahas pada 2015 sesuai jadwal munas yang dikehendakinya. Ramainya pencalonan ketua umum saat ini dinilai telah mencoba untuk merongrong wibawa Ical.

Menurut Marzuki Darusman, MS Hidayat merupakan pengusaha yang memiliki aktivitas politik di Golkar sejak berdirinya Golkar.

“Pak Hidayat dikenal sebagai aktivis politik walaupun pengusaha. Kegiatannya di dunia usaha tidak terlepas dari aktivitas politik. Itu harus dicatat,” kata Marzuki.

Mantan jaksa agung ini pun yakin MS Hidayat mampu membawa Golkar lebih baik, dan siap mengayomi berbagai kepentingan di tubuh partai itu. (jo-10)

Jalan-jalan ke Las Vegas? Cek Daftar Hotel, Bandingkan Tarif dan Baca Ulasannya

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.