Hanya Tiga Hari Setelah DBD, Ahok Kembali Masuk Kantor
Basuki T Purnama |
Dengan wajah yang tampak masih pucat, Ahok tiba di Balai Kota DKI sekitar pukul 08.00 WIB, dan langsung diberondong banyak pertanyaan dari wartawan.
"Trombosit dan leukosit saya sudah naik dan kata dokter sudah boleh pulang," kata Ahok ketika wartawan mencoba bertanya seputar penyakitnya.
Dengan bercanda, Ahok menyebut nyamuk aedes aegypti yang menggigitnya kurang kuat, sehingga dia hanya tiga hari di rumah sakit. Padahal, begitu Ahok, pasien yang mengidap penyakit itu baru bisa pulang setelah tujuh hari.
Ketika ditanya di rumah sakit mana dia dirawat, Ahok mengatakan, dia dirawat di rumah sakit yang tidak jauh dari rumahnya di Pantai Mutiara, Jakarta Utara (Jakut).
Selain terlihat pucat, masih terlihat bintik-bintik merah di bagian leher mantan bupati Belitung Timur itu. (jo-3)
Tidak ada komentar: