BNN Intai Kapal dan Berhasil Ungkap Sabu 10 Kg Asal Malaysia

Tiga WNI kurir sabu asal Malaysia.
JAKARTA, JO- Setelah mengintai pergerakan kapal motor yang digunakan tersangkan, Badan Narkotika Nasional (BNN) akhirnya berhasil mengungkap penyeludupan narkotika jenis sabu dari Malaysia ke Indonesia.

Penangkapan berawal dari informasi masyarakat sekitar, yang curiga atas aktifitas para tersangka.

Kombes Slamet Pribadi, Kepala Bagian Humas BNN Kombes Pol Slamet Pribadi di Jakarta, kemarin, mengatakatan pihaknya telah mengamankan tiga tersangka AG, 25; B, 36; dan HP, 39, semuanya WNI dan berperan sebagai kurir.

Dikatakan, pengintaian aktifitas tersangka yang mengunakan kapal motor Rizky I dilakukan sudah lama, dan hingga berangkat dari Tanjung Balai ke Dumai menuju port Klang Malaysia.

Ketika kapal dari Malaysia bersandar di Pelabuhan KPLP IV Kabupaten Batubara, Sumatera Utara, petugas selanjutnya melakukan penangkapan dan pengeledahan, dari lokasi ditemukan dan diamankan 10 kg sabu.

Para tersangka mengaku sudah melakukan aksinya sejak Desember 2014 dan mendapat upah Rp8 juta. Menurut pengakuan para tersangka, sabu-sabu tersebut rencananya akan di bawa ke Tanjung Balai dan diedarkan ke daerah Medan.

Para tersangka dijerat pasal 115 ayat (2) jo pasal 132 ayat (1), pasal 114 ayat (2), pasal 112 ayat (2) Undang-Undang Narkotika No.35 tahun 2009 dengan ancaman maksimal hukuman mati. (amin)

Visiting London? Find Deals, Compare Rates, and Read Hotel Reviews on TripAdvisor Visiting Las Vegas? Find the Best Deals & Reviews at TripAdvisor. 60+ Million Users Trust TripAdvisor With Their Travel Plans. Shouldn't You?

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.