150 Rumah Terbakar di Kamal Muara, 456 Orang Mengungsi

Ilustrasi
JAKARTA, JO- Ratusan orang terpaksa mengungsi karena kehilangan tempat tinggal setelah rumah mereka terbakar di Kelurahan Kamal Muara, Penjaringan, Jakarta Utara (Jakut), Senin (25/5).

Kebakaran terjadi sekitar pukul 14.00 WIB yang menghanguskan 150 rumah, atau 476 orang yang terdampak melakukan pengungsian.

Pihak Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Utara mengerahkan 27 unit mobil pemadam kebakaran ke lokasi, dan api baru dapat dipadamkan sekitar pukul 16.35 WIB.

Namun tidak ada korban jiwa dalam peristiwa di pemukiman padat penduduk di Jalan Bundaran RT 07/01 ini.

Menurut sejumlah saksi, api pertama kali terlihat dari rumah Syamsudin, 64, lalu menjalar dengan cepat ke rumah-rumah lain. Angin yang berembus dan kondisi rumah yang terbuat dari material yang mudah terbakar membuat api merambat dengan cepat. (jo-7)

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.