Walikota Diminta Tertibkan Lapak Sampah di Cengkareng Barat
Sampah di Kelurahan Cengkareng Barat, Jakbar/ |
Salah satu wilayah Kelurahan Cengkareng Barat RW 05 , Kecamatan Cengkareng, menjadi salah satu yang menjadi sorotan masyarakat. Hal itu karena persoalan sampah dan kampung kumuh tidak diatasi dengan baik.
Sudah berbagai upaya pihak Dinas Kebersihan Kecamatan Cengkareng melakukan teguran kepada pemilik lapak sampah yang ada di wilayah RW 05 namun hingga kini belum membuahkan hasil yang di inginkan masyarakat.
Abdul Rohim Kasie Kebersihan Cengkareng Barat, Kamis (22/10), mengatakan, pihaknya sudah berkali kali melakukan peneguran dan bersurat kepada pemilik lapak sampah tersebut, namun hingga kini belum bisa diatasi.
Menurutnya,masalah lapak sampah di Rw 05 itu sudah cukup lama bahkan sudah beberapa kali ganti walikota dan beberapa kali ganti camat dan lurah namun hingga kini lapak sampah tersebut belum bisa ditertibkan.
"Kita juga tidak bisa bekerja sendiri dalam hal ini,kami sudah berbagai upaya yang kami lakukan untuk menertibkan lapak tersebut,namun kembali lagi,kami hanya bawahan yang menjalankan perintah pimpinan," katanya.
Imam, salah seroang warga rumah susun yang bersebelahan lokasinya dengan lapak sampah tersebut mengatakan, setiap hari mereka bergelut dengan bau sampah bahkan sampai di rumah pun masih dihantui bau sampah dari lapak lapak sampah tersebut.
"Kapan kami mendapatkan kenyamanan menghirup udara bersih yang tidak berbau dengan sampah,sampai di rumah pun masih beraroma sampah dari tumpukan sampah di sebelah rusun kalau malam hari di bakar oleh pemilik lapak sampah liar ini," katanya.
Dia sangat menyayangkan pihak Pemkot Jakarta Barat hingga kini tidak mampu menangani masalah lapak lapak sampah liar yang sudah mengganggu dan mencemari lingkungan warga rusun kebersihan dan warga lainnya di sekitar Rw 06 ini.
Dia juga menilai aparatur pemerintah seperti walikota, camat dan lurah tidak pernah peduli dengan hal ini, padahal masalah sampah dan lapak liar ini menjadi ancaman yang serius bagi kesehatan masyarakat.
Dia berharap Gubernur DKI Basuki Tjahaya Purnama (Ahok) mengevaluasi kinerja anak buahnya yang dinilai tidak peka terhadap masalah yang sangat serius yang terjadi di tengah masyarakat.
"Kalau ingin Cengkareng lepas dari predikat wilayah terkumuh di Jakarta Barat ini, maka harus serius membenahi masalah sampah ini," ujarnya. (hery lubis)
Sebelum ke Yogyakarta, Cek Dulu Tarif Hotel dan Ulasannya Ke Bandung? Cek Dulu Hotel, Tarif dan Ulasannya Disini Cek hotel di Lombok, bandingkan harga dan baca ulasannya Liburan ke Surabaya? Cari hotel, bandingkan tarif dan baca ulasannya Cek hotel di Parapat, Danau Toba, bandingkan harga dan baca ulasannya
Tidak ada komentar: