Warga Kosambi Sesalkan Perbaikan Jalan Pilih-pilih
Jalan rusak di Kosambi Baru. |
Dhita Matondang,21, salah satu warga yang tinggal di Perumahan Kosambi Baru, Kelurahan Duri Kosambi, Kecamatan Cengkareng menyebutkan, banyak jalan rusak di wilayah Cengkareng namun sebagian sudah diperbaiki, namun perbaikan itu pilih-pilih.
Seperti kerusakan di Jalan Kosambi Timur sudah lama rusak belum diperbaiki.Menurutnya jauh sebelum Jalan Nirmala rusak, Jalan Kosambi Timur itu sudah rusak terlebih dahulu.
"Namun karena kerusakan di Jalan Nirmala letaknya di dekat kantor kecamatan Cengkareng, Sudin Bina Marga langsung memperbaikinya," ujarnya.
Dia mempertanyakan mengapa kalau jalan rusak adanya dekat kantor kecamatan, mereka cepat-memperbaiki. Tapi kok kerusakan jalan di tempat agak jauh dari perlintasan orang penting tidak diperhatikan.
Padahal kerusakan di Jalan Kosambi Timur dan Jalan Kosambi Raya itu tidak jauh dari kantor Kelurahan Duri Kosambi, ujar Mahasiswi salah satu perguruan tinggi di Jakarta Barat ini, Rabu (25/11).
Di tempat terpisah, Dhita,45, warga lainnya juga mengeluhkan mengenai jalan rusak yang belum diperbaiki itu. Menurut Dhita yang sering melintasi Jalan Kosambi Timur yang lokasi kerusakannya tepat di depan gerbang pintu masuk Perumahan Kosambi Baru juga sudah lama rusak.
"Jalan Kosambi Timur ini sudah lama ambles sekitar sejengkal tangan orang dewasa dan di sekitarnya juga jalan sudah terbelah-belah, jangan menunggu sampai kerusakannya parah baru diperbaiki," jelasnya.
Dia juga mengharapkan agar perbaikan jalan segera dilakukan guna menghindari korban kecelakaan dari jalan yang rusak tersebut. (hery lubis)
Sebelum ke Yogyakarta, Cek Dulu Tarif Hotel dan Ulasannya Ke Bandung? Cek Dulu Hotel, Tarif dan Ulasannya Disini Cek hotel di Lombok, bandingkan harga dan baca ulasannya Liburan ke Surabaya? Cari hotel, bandingkan tarif dan baca ulasannya Cek hotel di Parapat, Danau Toba, bandingkan harga dan baca ulasannya
Tidak ada komentar: