Lurah Rawa Buaya Gali Saluran Air Secara Swadaya Bersama PPSU
Pengerjaan penggalian saluran air di Rawa Buaya. |
Hal itu karena saluran tersebut sudah lama tidak dikeruk oleh petugas terkait. Tak mau menjadi sumber banjir, Lurah Rawa Buaya Ridwan pun mengambil inisiatif untuk mengeruknya bersama petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) secara swadaya.
Kegiatan penggalian saluran dilakukan di Jalan Bojong Raya, setelah sebelumnya ada permimtaan dan keluhan warga.
Menurut Lurah Ridwan, di lokasi tersebut tidak terlihat ada saluran airnya, dan setiap tahun menjadi bermasalah karena menjadi langganan genangan air.
"Sekarang saluran tersebut sudah kami buat dan sudah digali, namun untuk membuat saluran tesebut tidak bisa permanen, karena kami dari kelurahan tidak ada anggaran khusus untuk itu," ucapnya.
Dia pun berharap pihak terkait kadis PU Tata Air, ataupun Suku Dinas Tata Air Jakarta Barat untuk menginfentarisir saluran yang ada di wilayah Kelurahan Rawa Buaya.
Karena menurutnya, memang di sepanjang saluran itu menjadi jalan utama masyarakat untuk memasuki wilayah Kelurahan Rawa Buaya Cengkareng ini.
"Dan masih banyak lagi di wilayah Rawa Buaya ini yang belum ada saluran penghibung PHB untuk aliran air menuju kali induk," sambungnya.
(hery lubis)
Sebelum ke Yogyakarta, Cek Dulu Tarif Hotel dan Ulasannya Ke Bandung? Cek Dulu Hotel, Tarif dan Ulasannya Disini Cek hotel di Lombok, bandingkan harga dan baca ulasannya Liburan ke Surabaya? Cari hotel, bandingkan tarif dan baca ulasannya Cek hotel di Parapat, Danau Toba, bandingkan harga dan baca ulasannya
Tidak ada komentar: