Suasana saat pembekalan.
JAKARTA, JO- Tim Sintel dan Diskum Lantamal III memberikan pembekalan Ilmu Dasar Intelijen dan Kamla bagi Personel Intel, Posal/Posmat, Patkamla dan Kal Jajaran Lantamal III TA 2015 di Ruang Serbaguna Mako Lanal Cirebon Jalan Kesunean No 33 Kelurahan Kasepuhan, Kecamatan Lemahwungkuk, Kota Cirebon.

Dalam kegiatan tersebut, Danlanal Cirebon Letkol Laut (P) Budi Santosa, SE, membacakan Sambutan Komandan Lantamal III Brigadir Jenderal TNI (MAR) RM Trusono, SMn yang menyampaikan bahwa sesuai SKEP. Kasal Nomor : SKEP/3275/X/1992 tentang Pos Pengamat TNI AL (Posal) merupakan ujung tombak dari fungsi intelijen yang mempunyai tugas melaksanakan pengamatan di Laut dalam rangka mengantisipasi adanya setiap kejadian/kegiatan yang bisa menjadi ancaman bagi ketahanan NKRI.

Tujuan dilaksanakan Pembekalan ini adalah untuk memberikan penyegaran kembali tentang peran, tugas dan fungsi serta meningkatkan kemampuan Posal/Posmat sebagai pengindera dini dan Pengumpul Data Intelijen Maritim, sehingga kedepannya Posal/Posmat diharapkan dapat lebih tajam dalam melaksanakan tugas pokok dan fungsi azasinya serta dapat memberikan informasi dengan lebih cepat, tepat dan relevan melalui staf intelijen yang nantinya diolah oleh staf intelijen sebagai unsur pembantu Komandan Lantamal III menjadi produk intelijen dalam kaitannya mendukung Operasi Keamanan Laut dan sebagai bahan pertimbangan bagi pemimpin dalam pengambilan keputusan berkenaan dengan bidang tugas yang dihadapi, sehubungan dengan Visi dari Presiden RI Joko Widodo Indonesia sebagai Poros Maritim Dunia.

Sebelum ke Yogyakarta, Cek Dulu Tarif Hotel dan Ulasannya Ke Bandung? Cek Dulu Hotel, Tarif dan Ulasannya Disini Cek hotel di Lombok, bandingkan harga dan baca ulasannya Liburan ke Surabaya? Cari hotel, bandingkan tarif dan baca ulasannya Cek hotel di Parapat, Danau Toba, bandingkan harga dan baca ulasannya

Pembekalan Ilmu Dasar Intelijen dan Kamla bagi Personel Intel, Posal/Posmat, Patkamla dan Kal Jajaran Lantamal III TA 2015 khususnya di Lanal Cirebon dari Tim Sintel dan Diskum Lantamal III dipimpin oleh Letkol Laut (S) Seffirson, SH (Paban Lidmar Sintel Lantamal III) beserta 5 orang anggota yang memberikan materi diantaranya : Pengetahuan Dasar Intelijen, Peran dan Tupok Posal/Posmat, Teknik Puldata dan Pembuatan Laporan Informasi, Kekamlaan, Deskripsi Wilayah Kerja dan Peta Situasi serta Kerawanan dan Produk Intelijen (Berita Harian Intelijen dan Laporan Bulanan).

Peserta Pembekalan Ilmu Dasar Intelijen dan Kamla dari Lanal Cirebon diikuti 37 orang terdiri dari Personel Staf Intelijen dan Unit Intelijen, Posal/Posmat Jajaran Lanal Cirebon, Kal Balongan, Patkamla dan perwakilan Personel Lanal Cirebon dari tiap-tiap Satuan Kerja di Lanal Cirebon, hadir Perwira Staf Lanal Cirebon. (jo-17)

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.