Tri Bhakti School of Business Gelar Seminar Investasi

STIE Tri Bhakti
JAKARTA, JO- STIE Tri Bhakti atau yang dikenal dengan kampus School of Business menggelar kegiatan seminar investasi dengan menghadirkan para praktisi pasar modal. Seminar diikuti pelajar, mahasiswa dan masyarakat umum.

Ketua STIE Tri Bhakti Drs Daulat Freddy, MM, Ak, CA dalam keterangannya di Bekasi, Kamis (17/3) mengatakan seminar investasi ini merupakan bagian dari rangkaian seminar yang terus digelar kampus ini sejak 2015 yang lalu, diantaranya seminar dan pelatihan Akuntansi Forensik, Retail, Kompetisi Akuntansi, Kompetisi Futsal, Pajak, Audit, Jurnalistik dan sebagainya.

Seperti yang digelar pada tanggal 17 Desember 2015 yang lalu, Seminar dengan Topik Mengenal Investasi Pasar Modal 2015-2016 dengan mengundang Robertus dari Tim Edukasi dari Reliance. Robertus sendiri merupakan Analisis Teknikal dan Fundamental dari Reliance yang mempunyai banyak pengalaman di pasar modal.

Robertus menjelaskan, untuk berinvestasi yang harus dipikirkan adalah tidak ada hasil instant. "Pertama-tama, Anda harus menyadari bahwa tidak ada hasil yang instant dalam investasi," kata Robertus tegas.

Semakin panjang jangka waktu yang ditetapkan, maka akan semakin besar juga potensi keuntungan yang akan di dapat. “Maka jika ada pihak yang menawarkan hasil yang instant dalam waktu singkat, maka anda perlu berhati-hati, karena sekarang ini banyak investasi bodong yang sedang ditertibkan OJK, karena banyak merugikan investor,” terang Robertus lagi.

Salah satu peserta, dari SMA Negeri 5 Bekasi menanyakan tentang tips, perusahaan seperti apa yang harus beli sahamnya? “Bagaimana supaya kita tidak rugi Pak?” tanya siswa itu.

Dari pertanyaan peserta ini, Robertus mengatakan, belilah emiten yang anda ketahui benar apa jenis usahanya, dengan kata lain produknya dapat Anda lihat, belilah prospek bisnisnya, karena emiten yang memiliki prospek bisnis yang baik akan menjanjikan pertumbuhan pendapatan di masa depan, sehingga dapat menunjang nilai saham, dan tentu mereka akan rutin membagi devidend.

Sementara itu, menurut Drs Daulat Freddy, MM, Ak, CA, STIE Tri Bhakti selalu mengadakan acara dalam rangka pengabdian kepada masyarakat yang berkesinambungan terus.

“Kita memang sudah melakukan kegiatan sejak 2015 yang lalu, diantaranya seminar dan pelatihan yang mengundang para pakar dan konsultan yang kompeten dibidangnya,” sambungnya. (jo-4)


Sebelum ke Yogyakarta, Cek Dulu Tarif Hotel dan Ulasannya Ke Bandung? Cek Dulu Hotel, Tarif dan Ulasannya Disini Cek hotel di Lombok, bandingkan harga dan baca ulasannya Liburan ke Surabaya? Cari hotel, bandingkan tarif dan baca ulasannya Cek hotel di Parapat, Danau Toba, bandingkan harga dan baca ulasannya

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.