Panitia SC Munaslub Golkar Undang 11 Calon Kandidat Ketum Golkar
Partai Golkar |
Ketua SC Nurdin Halid mengatakan, sosialisasi ini dalam rangka menjelaskan hal-hal yang berkaitan dengan kebutuhan para calon, seperti kriteria calon ketua umum dan persyaratan yang harus dipenuhi sebelum pendaftaran. SC mengundang sebelas bakal caketum partai berlambang pohon beringin.
"Kemudian semua komite khususnya komite pemilihan, sosialisasi, etik, verifikasi akan menyampaikan hal-hal yang harus dilakukan oleh calon dan apa yang tidak boleh dilakukan oleh calon," kata Nurdin di Kantor DPP Golkar.
Adapun kandidat yang diundang sebanyak 11 orang, yakni Ade Komarudin, Airlangga Hartarto, Azis Syamsudin, Hutomo Mandala Putra, Idrus Marham, Indra Bambang Utoyo, Mahyudin, Priyo Budi Santoso, Setya Novanto, Syahrir Yasin Limpo dan Watty Amir.
"Kita undang 11 orang kalau tidak salah, tetapi tidak menutup kemungkinan jumlah bertambah pada saat pendaftaran,” ujar Nurdin.
Dalam acara sosialisasi tersebut, jelas Nurdin, pihak akan menguraikan materi debat kepada para kandidat ketua umum. SC, kata dia ingin memperjelas arah Partai Golkar ke depan yang diusung oleh masing-masing calon.
"Jadi betul-betul kita memberikan arah untuk mau ke mana ini para calon membawa partai Golkar ke depan," jelasnya.
Pendaftaran resmi calon ketum akan berlangsung tanggal 3-4 Mei 2016. Pada 5 Mei, akan dilakukan verifikasi persyaratan dari caketum yang mendaftar. Hari berikutnya tanggal 6 Mei dilakukan penetapan calon ketua. Kemudian dilanjutkan dengan pengambilan undian nomor urut calon Ketua Umum Partai Golkar pada 7 Mei. Hasil pengundian ini akan dijadikan surat suara.
Setalah ada nomor urut, maka pantia akan mengagendakan kampanye bersama di lima zona, yakni Medan, Surabaya, Makassar, Kalimantan dan Bali. Kampanye akan dilakukan mulai tanggal 9 -18 Mei. Kampanye ini dilakukan dalam rangka menyampaikan visi-misi. Pada 20-21 Mei akan digelar debat kandidat di DPP Golkar yang rencananya akan disiarkan oleh televisi nasional. (amin)
Sebelum ke Yogyakarta, Cek Dulu Tarif Hotel dan Ulasannya Ke Bandung? Cek Dulu Hotel, Tarif dan Ulasannya Disini Cek hotel di Lombok, bandingkan harga dan baca ulasannya Liburan ke Surabaya? Cari hotel, bandingkan tarif dan baca ulasannya Cek hotel di Parapat, Danau Toba, bandingkan harga dan baca ulasannya
Tidak ada komentar: