Sebanyak 24 Prajurit KRI Bung Tomo-357 Naik Pangkat di Tengah Laut
Prosesi kenaikan pangkat di Geladak Heli KRI Bung Tomo, Sabtu (1/4/2017) |
Hal itu disampaikan Komandan Satgas Maritim TNI Konga XXVIII-I/UNIFIL Kolonel Laut (P) Heri Triwibowo dalam amanatnya yang disampaikan saat memimpin upacara Kenaikan Pangkat Prajurit Satgas Maritim TNI di Geladak Heli KRI Bung Tomo-357, Sabtu (1/4/2017).
Pada Upacara kenaikan Pangkat kali ini, sebanyak 24 Prajurit Satgas Maritim TNI Konga XXVIII-I/UNIFIL berhak menyandang Pangkat setingkat lebih tinggi, yaitu 3 Pamen, 5 Pama, 8 Bintara dan 8 Tamtama.
Menurut Komandan KRI Bung Tomo-357, sebagai seorang Prajurit TNI, perjuangan dalam meraih kenaikan Pangkat tidaklah mudah, banyak usaha dan pengorbanan serta doa dalam mewujudkannya. Kenaikan Pangkat merupakan salah satu kebanggaan dan kesejahteraan bagi Prajurit dan keluarganya.
Pangkat merupakan simbol status yang mencerminkan besarnya tanggung jawab. Oleh karena itu, semakin tinggi Pangkat Prajurit maka makin tinggi pula tanggung jawab dan tuntutan kinerja Prajurit tersebut.
"Upacara kenaikan Pangkat ini kiranya dapat dijadikan momentum untuk memompa semangat baru juga meningkatkan moril para Prajurit yang tergabung dalam Satgas Maritim TNI Kontingen Garuda, karena pelaksanaan Upacara kenaikan Pangkat kali ini dilaksanakan dalam suasana penugasan di daerah operasi misi perdamaian PBB di Laut Mediterania Lebanon,” ucap lulusan Akademi Angkatan Laut tahun 1995 ini.
Di samping itu, Komandan Satgas Maritim TNI Konga XXVIII-I/UNIFIL dalam amanatnya berpesan agar seluruh Prajurit KRI Bung Tomo-357 tetap semangat dalam bertugas dan senantiasa menjaga kekompakan Tim hingga misi berakhir dan kembali ke tanah air.
"Kita adalah Prajurit terpilih, oleh karena itu, laksanakan setiap tugas dengan berprinsip pada "Kerja keras, kerja cerdas, kerja tepat dan kerja ikhlas". Dan di pundak kitalah tumpuan tanggung jawab dan harapan agar kita dapat melaksanakan tugas mulia ini dengan baik dan sukses demi mengharumkan nama TNI AL, TNI, bangsa dan negara Indonesia", tegasnya menutup amanatnya.
Upacara kenaikan Pangkat Prajurit KRI Bung Tomo-357 berlangsung dengan hikmat dan dilanjutkan dengan foto bersama dan ramah tamah. (jo-17)
Sebelum ke Yogyakarta, Cek Dulu Tarif Hotel dan Ulasannya
Ke Bandung? Cek Dulu Hotel, Tarif dan Ulasannya Disini
Cek hotel di Lombok, bandingkan harga dan baca ulasannya
Liburan ke Surabaya? Cari hotel, bandingkan tarif dan baca ulasannya
Cek hotel di Parapat, Danau Toba, bandingkan harga dan baca ulasannya
Bengkulu yang Sedang Bersinar, Cek hotel dan baca ulasannya
Tidak ada komentar: