Rezaldi Hehanusa
JAKARTA, JO- Pelatih kepala Luis Milla memanggil tiga nama baru untuk ikut pemusatan latihan Timnas Indonesia U-22 di kawasan Karawacci, Tangerang, 7-10 Mei 2017.

Tiga pemain itu, adalah bek kiri Persija Jakarta Rezaldi Hehanusa,Yabes Roni Malaifani (Bali United) dan Marinus Marianto Manewar (Persipura Jayapura).

Pemanggilan ketiga nama itu diketahui setelah PSSI selaku federasi merilis daftar 26 pemain yang akan mengikuti pelatnas tersebut.

Luis Milla memang masih mencari pemain terbaik yang pantas masuk skuat final untuk Pra Piala Asia U-23 2018 dan SEA Games 2017 nanti. Pemantauan pemain dilakukan pada gelaran kompetisi Liga 1.




Dari ketiga nama berbeda dari pelatnas sebelumnya itu, Yabes, Marinus dan Rezaldi memang tampil cukup bagus pada ajang Liga 1 dan selalu diandalkan tim masing-masing untuk mengisi slot pemain U-23.

Marinus merupakan pencetak gol termuda pada Liga 1 2017 sejauh ini. Gol ia ciptakan ketika Persipura membekap Bali United, 2-1, pada usia 18 tahun 362 hari.

Sebelumnya, Marinus dan Yabes sudah pernah mengikuti seleksi timnas U-22, namun keduanya tak masuk bagian tim saat melakoniuji coba kontra Myanmar dan Persija. Sementara pemanggilan timnas untuk Rezaldi merupakan yang pertama dalam kariernya.

Menanggapi pemanggilan Rezaldi ini, pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra Teco mengaku gembira. "Tentu ini kabar gembira. Saya ligat, Rezaldi memang pantas dipanggil timnas. Dia sudah tampil bagus bersama kami," ujar Teco kepada wartawan. (jo-4)

Sebelum ke Yogyakarta, Cek Dulu Tarif Hotel dan Ulasannya
Ke Bandung? Cek Dulu Hotel, Tarif dan Ulasannya Disini
Cek hotel di Lombok, bandingkan harga dan baca ulasannya
Liburan ke Surabaya? Cari hotel, bandingkan tarif dan baca ulasannya
Cek hotel di Parapat, Danau Toba, bandingkan harga dan baca ulasannya
Bengkulu yang Sedang Bersinar, Cek hotel dan baca ulasannya




Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.