Penggerebekan rumah di Karang Tengah yang dijadikan tempat membuat miras oplosan.
JAKARTA, JO- Sebuah rumah di Perumahan Duren Villa, Kecamatan Karang Tengah, Kota Tangerang dijadikan menjadi tempat pembuatan miras oplosan jenis ciu. Polisi pun melakukan penggerebakan dan berhasil mengamankan 23 drum Ciu proses vermentasi, 16 drum ciu matang, ratusan botol miras siap edar, bahan-bahan pembuat miras beserta alat pembuatannya.

Menurut informasi yang dihimpun Kamis (4/5/2017), penggerekan dilakukan pada Kamis (4/5/2017) dinihari. Selain mengamankan barang bukti, polisi juga mengamankan pemilik rumah, Chong Buy Cung, 46.

Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Harry Kurniawan mengatakan, lokasi pembuatan miras oplosan ini dilakukan di kamar. Disana ada ruangan tersembunyi, dan disanalah pemilik rumah memproduksi miras oplosannya.




Selain ratusan liter miras oplosan, polisi juga menyita ratusan botol berisi miras siap edar. Bahan-bahan minuman berakhohol serta alat pembuatannya turut diangkut petugas ke kantor polisi.“Miras-miras ini sudah siap diedarkan, Alhamdulillah berhasil kami gagalkan sebelum dipasarkan,” ungkap Kapolres.

Dari keterangan sang pemilik, produksi miras ilegalnya sudah berjalan selama satu tahun. "Pengakuannya miras ini untuk acara keagamaan. Apapun alasannya, usahanya ini ilegal,” ungkap Kapolres.

Hingga sampai saat ini polisi masih memeriksa pemilik rumah. Seluruh barang bukti kemudian diangkut ke dalam truk untuk dibawa ke Satnarkoba Polres Metro Tangerang Kota.

“Sampel miras oplosan ini akan kita tes untuk mengetahui kadar alkhoholnya. Tapi dari pengakuan pemiliknya kandungan alkhoholnya mencapai 40 persen.” ujar Kapolres. (jo-11)

Sebelum ke Yogyakarta, Cek Dulu Tarif Hotel dan Ulasannya
Ke Bandung? Cek Dulu Hotel, Tarif dan Ulasannya Disini
Cek hotel di Lombok, bandingkan harga dan baca ulasannya
Liburan ke Surabaya? Cari hotel, bandingkan tarif dan baca ulasannya
Cek hotel di Parapat, Danau Toba, bandingkan harga dan baca ulasannya
Bengkulu yang Sedang Bersinar, Cek hotel dan baca ulasannya




Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.