Wakil Bupati Lepas Keberangkatan Kontingen Atlet Wushu Samosir
Wakil Bupati Samosir Ir Juang Sinaga saat melepas kontingen atlet wushu Samosir |
Ketua Umum Pengcab Wushu Indonesia Kabupaten Smosir Feriasi Sirait melaporkan, sebanyak 26 orang atlet putera puteri tingkat pra junior, junior dan senior dan lima pelatih / official siap mengikuti Kejurda Provinsi Sumut di Atrium Mall Center Point, Medan, 10 -15 Januari 2018.
"Atlet yang diberangkatkan ini merupakan hasil seleksi di Sasana Lumban Sijabat, Desa Tomok dengan pembinaan latihan selama liburan sekolah," ujar Feriasi.
Baca hotel terbaik di Paris, tulis komentarmu
Bandingkan harga hotel dan reviewnya di New York City
Baca review rental liburan di seluruh dunia
Ada apa di London? Cari hotel termurah dan nyaman disana!
Wakil Bupati Samosir Ir Juang Sinaga dalam arahannya berharap, atlet Samosir tetap menjunjung tinggi sportitivitas dalam pertandingan sesama atlet, berbagi pengalaman dan atlet putera tetap memperhatikan atlet puteri dan para atlet tetap patuh dan taat pelatih ( lau sie) .
"Keberangkatan atlet menjadi duta Samosir membawa prestasi di tingkat provinsi," lanjut Juang Sinaga.
Keberangkatan atlet kontingen Samosir dihadiri kadis Budpora diwakili kabid Pemuda Olah Raga Beresman Simbolon, Ketua Umum KONI Samosir Moan Dinar Simbolon, Humas Pemkab Samosir dan pelatih wushu sanda Welma Damayanti Silaban, Jefri Gultom, Sondang Siadari, Rian Harianja, dan ketua kontingen dipimpin team manager Feriasi Sirait. (fsrt)
Tidak ada komentar: