Suami Kabur Setelah Tembak Dada Isteri dengan Airsoft Gun
Ilustrasi |
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Argo Yuwono menjelaskan, kejadian penganiayaan terjadi pada Minggu (9/9/2018) sekira pukul 17.00 WIB. Saat itu, dengan airsoft gun pelaku menembak istrinya di bagian dada.
"Pelaku langsung menembak korban ke arah dada kanan. Akibatnya, korban langsung tersungkur dan tidak sadarkan diri," kata Kabid Humas di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin (10/9/2018).
Tak lama setelah kejadian, pihak keluarga yang menemukan Yunita tersungkur kemudian membawanya ke ruang IGD RS Koja. Sementara pelaku langsung melarikan diri tak lama setelah menembak istrinya.
"Pihak keluarga korban langsung melaporkan kejadian itu ke Polres Jakarat Utara," ucap Kabid Humas.
Belum diketahui motif pelaku melakukan penembakan kepada Yunita. Polisi sampai saat ini masih mencari keberadaan pelaku. (jo-7)
Tidak ada komentar: