Pemdes Tomok Induk Kembali Lakukan Penyemprotan Disinfektan

Penyemprotan disinfektan di Desa Tomok Induk, Samosir, Sumut.
TOMOK, JO-
Pemerintahan Desa (Pemdes) Tomok Induk  Kecamatan Simanindo, Kabupaten Samosir, Sumatera Utara (Sumut) untuk yang keempat kalinya, melakukan penyemprotan disinfektan dalam rangka mencegah penyebaran Virus Corona (Covid-19), di lingkungan desa setempat, Kamis (7/5/2020). 

Kegiatan penyemprotan disinfektan tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Desa Tomok Induk Hotman Sidabutar. Pantauan  di lapangan, penyemprotan itu dimulai dari jalanan dan lorong-lorong, tempat umum, kantor, tempat ibadah dan rumah warga serta sarana prasarana lainnya. 

 Hotman mengatakan tujuan penyemprotan ini untuk menjaga kebersihan lingkungan dalam rangka mencegah penyebaran virus corona, (Covid - 19). "Ini sudah yang keempat kalinya desa kita melakukan penyemprotan disinfektan," kata Hotman. 

 Kegiatan penyemprotan ini kita giatkan bertujuan untuk mencegah masuknya virus corona (Covid - 19) di Desa Tomok Induk sambungnya. 

 
Hotman juga menghimbau kepada masyarakat desa untuk tetap selalu menjaga kebersihan di lingkungan sekitar masing - masing, masyarakat diharuskan untuk menjaga kebersihan lingkungan, dan pola hidup sehat harus diterapkan pada diri masing - masing individu.

"Nah bagaimana cara membersihkan diri? Kalau tangan kotor harus segera dicuci, dan sampah sampah harus dibuang pada tempatnya, dan kalau rawan di got got yang kotor, segeralah dibersihkan, maka saya yakin virus akan segera menjauh dari diri kita," imbuhnya. (kirman) Norton home page: Cybercrime has evolved. Now, our protection has too. Bersihkan dan Lindungi Website Anda Visit Sucuri

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.