Depot Gas LPG Meledak di Medan, Dua Rumah Dilalap si Jago Merah
Kondisi depot LG di Sei Sekambing B, Medan Sunggal, Sumut yang ludes terbakar. |
Kebakaran tersebut sempat mengagetkan warga yang tinggal sekitarnya,karena menimbulkan tiga kali ledakan hebat yang diduga akibat terbakarnya sejumlah tabung gas di rumah milik Cut Maya Sasmita, 49.
Api membubung tinggi dari lokasi depot gas LPG yang meledak. |
“Depot gas LPG itu milik adik saya, Cut Maya Sasmita yang saat kejadian adik saya itu lagi di Jakarta. Saat saya di dalam rumah, terdengar tiga kali suara ledakan, terkejut, sayapun keluar rumah, saat itu terlihat dari arah gudang gas ada kobaran api disusul beberapa orang karyawan yang berhamburan keluar,”sebut Cut Nia.
Tak lama berselang ada kurang lebih tujuh mobil pemadam kebakaran melakukan penyiraman, hingga akhirnya jam 18.10 WIB pemadam kebakaran berhasil menjinakkan api yang menyala.
Saksi lain dilokasi kejadian bernama Edy Safwan, 48, warga Jalan Balam, Gang Cut Mariam juga menuturkan hal yang sama.
“Kalau penyebab aku tak bisa menyimpulkan Bang, tugas polisi itu, cuma dugaan api bersumber dari ledakan tabung gas LPG. Alhamdulillah tak ada korban jiwa, namun akibat suara ledakan, kaca-kaca rumah yang dekat lokasi ledakan pecah,” pungkas Edy.
Dari amatan awak media, tampak bagunan hancur lebur dan hangus terbakar, kejadian ini langsung ditangani oleh pihak kepolisian dari Polsek Medan Sunggal.(jomd-01)
Tidak ada komentar: