Baru Dilantik, Mantan Pejabat Bupati Samosir Beri Saran ini kepada Bupati Vandiko Gultom
Wilmar Simanjorang |
Menurutnya, sebaiknya Vandiko Timotius Gultom dan Martua Sitanggang langsung mengendalikan roda pemerintahan dan tanpa transisi dan semacamnya serta tidak perlu campur tangan pihak luar dari pemerintahan yang sah.
Lebih lanjut Wilmar mengatakan ada parameter dari setiap progran dan indikator dalam mengukur keberhasilan setiap program dengan jadwal serta pengedalian yang ketat masukan dan saran yakni:
1. Memulihkan dan meningkatkan rada persatuan dan kesatuan (Patupa dohot paturehon hasadaon ni roha )seluruh Masyarakat Samosir paska Pilkada.
2. Peningkatan Penanganan Covid 19 dan kesehatan masyarakat serta kesehatan /kelestarian lingkungan.
3. Pemantauan ketahanan pangan dan pengaman jaring social secara adil dan merata serta terkendali.
4. Pelaksanaan Pendidikan terjamin berjalan dengan baik dan lancar dengan perkembangan pendidikan digital dalam bentuk on line maupun Offline khusus tingkat SD dan SMP sebagai lingkup kewenangananya khusus didaerah pedesaan dan daerah terpinggir dengan tetap dapat menjamun pengajaran yang dapat menjamin pengajaran yang berkualitas dan mendorong siswa berprestasi dengan memberikan penghargaan yang sesuaidengan capaian.
5. Sarana prasana pertanian dan irigasi pertanuan boleh tersedia dengan lancar dan mantap mulai dari hulu sampai hilir dari sektor pertanian.termasuk penyuluhan yang baii sesuai permintaan pasar dan kelembagaan yang mantab yang ditunjang oleh pelaku pelaku yang berkualitas.
6. Destinasi pariwisata dibenahi khususnya destinasi unggulan dan prioritas ditangani dengan baik dan terintegrasi khusus nya peningkatan industri kecil dan Menengah berbasis potensi dan kearifan lokal untuk mendorong ekonomi kreatif.
7. Keikutsertaan tokoh tokoh adat, tokoh pendidik, tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan tokoh olah raga dan wanita dalam seluruh bidang pemerintahan , pembangunan kemasyarakatan mulai dari perencanaan pelaksanaan dan pengawasan kegiatan.
8.Peningkatan pelayanan prima Aparatur Pemerintah (ASN) di setiap sektor kehidupan dalam rangka menciptkan pemerintah hadir mulai dari pinggiran pedesaan sampai ke Ibukota Pemerintahan Kabupaten.
9.Bupati bersama DPRD Kabupaten Samosir mengkaji ulang anggaran yang tersedia sesuai dengan kebutuhan masyarakat yang prioritas dan mendesak (politik anggaran pro rakyat).
10.Bupati tampil menjadi pemimpin yang kreatif dengan menghidupi norma norma kearifan kepemimpinan lokas untuk mencapai Hapolinon do tudu tudu ni hasangapon dohot habanggalon ni safa sada bangso (Memimpin dengan bersih ,terbuka,berhati pelayan dalam mencapai kebesaran dan kemasyuhuran Samosir).
Secara terpisah, pelaku olah raga Feriasi Sirait berharap bupati yang baru dilantik memberikan perhatian terharap prestasi olah raga di daerah ini. Apalagi, kata dia, potensi olah raga sangat berpotensi, dari sisi alamnya, terutama mengingat selama ini ada beberapa orang atlet putra Samosir hengkang ke daerah lain.
"Kami mohon agar bupati terpilih agar memperhatikan sarana dan pra sarana olah raga semisal pembanguna GOR mini dan memperhatika kesejehteraan pembina/ pelatih," lanjut Sirait. (josm 01)
Tidak ada komentar: