Perang Sekarang Bukan Menggunakan Senjata tapi Narkoba
Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan Gelap Narkotika (P4GN) bersama Badan Narkotika Nasional Kabupaten/Kota (BNNK) Deli Serdang di Aula Kantor Camat, Selasa (07/06/2022). |
Menurutnya pengguna narkotika sangat gampang untuk dikenali ciri-cirinya bahkan tantangan sekarang yang dihadapi untuk wilayah Kecamatan Percut Sei Tuan bukan lagi perang dengan senjata api tapi perang narkoba dengan merusak generasi bangsa.
"Tantangan kita saat ini bukan lagi perang menggunakan senjata tapi perang menggunakan barang Narkotika dengan merusak generasi bangsa anak anak kita yang sudah merusak akal sehat bahkan moral mereka," ungkapnya.
Untuk itu dirinya menghimbau kepada semua kepala desa selaku bagian dari pemerintahan untuk sama sama menyelamatkan generasi kita dari bahayanya barang haram.
"Saya mengajak semua mari sama sama untuk perangi ini sesuai dengan dengan P4GN bahkan sesuai dengan Intruksi Bupati kalau kita tidak selamatkan dari sekarang bisa saja nantinya pemimpin di setiap desa dari luar negeri karena sudah rusaknya generasi kita," jelasnya.
"Dengan banyaknya penduduk warga di wilayah kita yang bisa mencapai 500 ribu jiwa kita manfaatkan anggaran P4GN ini dengan baik cari relawan relawan yang iklas bekerja dengan tulus siap membantu kita bahkan sebaliknya," tambahnya.
Sementara Kepala BNNK Deli Serdang Kombes Pol Muhammad, SIK, MM memberikan materi kepada kepala desa dan siap menampung aduan dengan memberikan nomor call center.
"Kita punya tujuan dan komitmen untuk membrantas pencegahan penyalahgunaan peredaran gelap narkotika atau P4GN ini dan kita tekankan kepada seluruh kapala desa dan kelurahan karena ini momentum yang baik dimana mereka baru saja dilantik menjadi Kepala desa yang baru," tuturnya.
Dirinya juga berharap dengan adanya kegiatan ini bisa menjadi sama sama nyatakan perang dengan narkoba dibantu dengan pemerintah dan stakeholder yang lainnya dan bisa langsung juga ke nomor aduan kita di nomor 085265551010.(Jun)
Tidak ada komentar: