Kadin Kota Depok akan Benahi Tripartit Ketenagakerjaan
Pelantikan pengurus Kadin Depok. |
“Termasuk dengan Pemkot Depok dan organisasi lainnya di Kota Depok,” kata Miftah, Senin (5/9/2022).
Dikatakan, Kadin adalah organisasi profesi yang mandiri. Sesuai undang-undang, Kadin adalah mitra pemerintah. “Jadi, bukan Kadin atau pengusahanya minta proyek APBD yang ada di kota. Kami Kadin memberikan PAD yang besar, banyak pengusaha properti dan BPHTB-nya, kedua pajak parkir dan macam-macam, jadi kita mandiri kita tidak mengandalkan anggaran dari pemerintah,” ungkapnya.
Agenda kerja tersebut dilaksanakan setelah dilakukan pelantikan pengurus Kadin Depok periode 2021-2026 beberapa waktu lalu. Sebelumnya telah digelar Musyawarah Kota (Mukota) V pada November 2021. Miftah pun bersyukur karena pengurus Kadin Periode 2021-2026 semuanya lengkap, dan mengikuti prosesi pelantikan di Hotel Bumi Wiyata. “Ada 120 pengurus dari penasehat, pertimbangan dan kehormatan tadi ada badan sudah terlantik semuanya,” katanya.
Mukota V Kadin Depok yang diselenggarakan, 25 November 2021 membawa Miftah Sunandar kembali terpilih sebagai Ketua Kadin Kota Depok periode 2021-2026. Miftah yang merupakan calon tunggal pada Mukota V Kadin Depok mengaku akan melanjutkan dan memberikan inovasi dari program-program sebelumnya. (gayuh)
Tidak ada komentar: