Pemkab Samosir Hadiri Perayaan Ulang Tahun ke-50 Medan Hash House Harriers
Perayaan ulang tahun ke-50 (1973-2023) Medan Hash House Harriers (MHHH) yang digelar di Open Stage Tuktuk Siadong, Kecamatan Simanindo, Kabupaten Samosir, Sabtu (5/8/2023). |
Klub Medan Hash House Harriers (MHHH) dikenal sebagai klub hash pertama di Kota Medan yang berdiri sejak Tahun 1973. Perayaan ulang tahun ke-50 Medan Hash House Harriers ini diikuti kurang lebih 800-an hasher yang berasal dari 67 chapter dari berbagai negara seperti Amerika, Singapura, Malaysia, Australia, Inggris dan beberapa kota di Indonesia.
Olahraga Hash dikenal sebagai bentuk olahraga rekreasi yang berbentuk aktifitas jalan dan lari dengan jarak tertentu seperti short, medium dan long bahkan super long, Lokasinya mengambil daerah yang masih alami seperti pedesan dan perbukitan atau daerah pegunungan.
Wakil Bupati Samosir Drs Martua Sitanggang, MM dalam sambutannya menyampaikan selamat datang di Samosir Negeri Indah Kepingan Surga, Titik Awal Peradaban Batak, kepada seluruh peserta yang datang dari luar negeri dan dalam negeri.
"Kami merasa bangga dan mengapresiasi karena Medan Hash House Harriers mempercayakan Samosir sebagai tempat perayaan ulang tahun yang ke-50. Terima kasih juga telah ikut mempromosikan pariwisata Samosir,” ungkapnya.
Martua berharap para hasher dapat hadir kembali di Kabupaten Samosir baik untuk berwisata ataupun melakukan even lainnya.
Samosir sebagai jantungnya Danau Toba, terus berbenah untuk pariwisata baik dari segi amenitas, atraksi dan infrastruktur.
"Agustus ini, kita akan menyelenggarakan even Samosir Music Internasional di Open Stage ini, dengan menghadirkan musisi-musisi mancanagera dan dalam negeri. Pada kesempatan ini kami mengundang bapak/ibu sekalian untuk hadir menyaksikan even tersebut,” kata Martua Sitanggang.
Pada kesempatan yang sama, Ketua Panitia Ulang Tahun Medan Hash House Harriers Mr Antoni menyampaikan terima kasih atas kontribusi Pemkab Samosir sehingga acara ulang tahun ke-50 MHHH dapat berjalan sukses.
Samosir memang destinasi yang luar biasa. Terbukti selama kegiatan ini berlangsung kami sangat menikmati, bahkan peserta dari luar negeri memberi applause yang luar biasa akan keindahan Danau Toba, khususnya Samosir,” kata Mr Antoni.
Kehadiran Wakil Bupati Samosir didampingi oleh Ketua TP PKK Ny Harta M Sitanggang, Wakil Ketua DPRD Samosir Pantas M Sinaga, anggota DPRD Magdalena Sitinjak, Kadis Budpar Tetty Naibaho, Kadis Kopnakerindag Rista Sitanggang dan Camat Simanindo Hans Sidabutar.
Sebelumnya pada hari yang sama, Kadis Kebudayaan dan Pariwisata Samosir Tetty Naibaho, SSos melepas para hasher dengan 3 kategori yakni kategori long, medium dan short run dari Open Stage Tuktuk Siadong. (josm-01)
Tidak ada komentar: